Simpati Wenger untuk Liverpool

Posted by I'm a Liverpudlian On Selasa, 19 Oktober 2010 0 komentar
 
Manajer Arsenal Arsene Wenger memberikan simpatinya bagi Liverpool. Wenger yakin "Si Merah" punya kualitas untuk kembali ke trek-nya. Meski begitu proses itu butuh waktu lama.

Liverpool saat ini tengah terpuruk di zona degradasi. Beberapa waktu lalu tim ini juga menghadapi problem seputar kepemilikan klub meski kini akhirnya permasalahan itu telah selesai dan pemilik baru telah resmi ditetapkan.

Namun masuknya owner anyar belum menunjukkan efek signifikan. Laga melawan Everton akhir pekan kemarin, di mana merupakan partai pertama Liverpool di bawah kepemilikan NESV, tim berlambang burung liver itu kalah.

Situasi yang menimpa The Reds membuat Wenger bersimpati. "Saya berpendapat mereka tak akan degradasi karena mereka terlalu bagus untuk itu," ujar arsitek berjuluk The Professor itu di situs resmi Arsenal.

Meski yakin, namun Wenger menilai Liverpool butuh waktu agar kembali ke trek-nya. "Kita berada dalam olahraga di mana kita bisa dengan cepat turun dan cukup lambat untuk kembali naik. Kita berada dalam olahraga manusia dan itu membuat semuanya menjadi begitu rapuh," kata manajer asal Prancis itu.

"Dalam kompetisi level seperti ini, kepercayaan diri sangatlah penting dan hal itu (kepercayaan diri) juga bisa hilang begitu cepat," pungkas dia.

0 komentar:

Posting Komentar

Assalamualaikum Kawan. Terima Kasih Atas kunjungannya Apalagi Sempat Untuk Memberikan Komentar Pada Blog Ini. Jangan Lupa Mampir Kesini Lagi Ya..Wassalamualikum :)