Saatnya Liverpool Bangkit

Posted by I'm a Liverpudlian On Sabtu, 18 Desember 2010 1 komentar
The Reds Liverpool wajib meraih kemenangan kala menjamu Fulham dalam lanjutan Liga Primer Inggris di Anfield, Minggu (19/12) dinihari WIB. Gagal meraih kemenangan di dua laga terakhir, kini saatnya The Reds bangkit dari keterpurukan dan fokus menyembuhkan luka setelah melenggang ke babak 32 besar Liga Eropa UEFA, Kamis (16/12) kemarin.
Setelah sukses melibas Aston Villa 3-0, 7 Desember lalu, konsistensi skuad asuhan Roy Hodgson kembali diragukan setelah kalah 1-3 dari Newcastle United, akhir pekan kemarin. Akibatnya, posisi The Reds kembali melorot di urutan kesembilan klasemen sementara Liga Primer dengan raihan 22 poin.
Beruntung, Liverpool sudah memastikan tiket ke babak 32 besar Liga Eropa sebagai juara grup, meski bermain imbang tanpa gol menjamu Utrecht, tengah pekan ini. Artinya, skuad Hodgson sudah bisa fokus untuk mengatasi keterpurukan di pentas Liga Primer. Syaratnya, mereka harus dapat mengalahkan Fulham demi menjaga ‘moril’ di Anfield jelang berakhirnya paruh musim pertama sebelum memperbaiki armada pada bursa transfer, Januari mendatang.
Apalagi HOdgson yang notabene adalah mantan arsitek Fulham, diyakini sudah mengetahui kelemahan tim lawan. Terlebih Fulham kini berada dalam performa buruk setelah tak pernah menang dalam tujuh laga terakhir di pentas Liga Primer. Kuncinya, The Reds tak boleh lengah jika tidak ingin menambah derita. 

1 komentar:

riyya mengatakan...

w dukung banget...semoga liverpool juara

Posting Komentar

Assalamualaikum Kawan. Terima Kasih Atas kunjungannya Apalagi Sempat Untuk Memberikan Komentar Pada Blog Ini. Jangan Lupa Mampir Kesini Lagi Ya..Wassalamualikum :)